Cinta, gabungan lima huruf yg mengandung berjuta
makna. So, kalo perasaan yg dirasakan seseorang ngga
seperti definisi cinta yg kamu anut, apakah itu
berarti ngga ada cinta di hatinya?? Itulah misteri
cinta, bagai kabut yg tak tergenggam, karena hanya
bisa dirasakan.
Ada 6 jenis cinta yg bisa dimiliki seseorang. Namun
dalam perjalanan hidup, dimensi ruang dan waktu, bisa
mengubahnya menjadi lemah ato malah dominan. So,
bayangkan bila cintanya yg kau agung²kan, tulus, dan
mengharu-biru ternyata semu. Sakit kan?? Sebelum
terlambat, lebih baik lihat jenisnya, lalu cari solusi
tepat agar hati kian lekat.
EROS : romantic and passionate love
Eros adalah jenis cinta berwujud fisikal, romantis dan
erotis. Para penganut cinta erotis ini percaya, cinta
pada pandangan pertama. Mereka juga punya ketertarikan
kuat thd penampilan fisik disertai emosi dan komitmen
kuat thd pasangannya. Jenis cinta ini, banyak dialami
remaja. Cinta eros menggebu dan berani mengambil
resiko. Dalam pacaran, mereka menganggap penting
ciuman dan pelukan. Biasanya kehangatannya kamu
rasakan sampai tiga bulan pertama. Inilah saatnya,
dunia rasanya bertaburkan bunga.
LUDUS : game playing love
Cassanova, si pangeran playboy merupakan salah satu
contoh nyata penganut cinta ludus, jenis cinta yg
penuh dengan permainan, godaan dan cumbu rayu yg tak
ada hentinya. Penganutnya ngga pernah serius dalam
soal cinta. Mereka gampang banget bosan dengan
gebetannya yg udah "menyerah" setelah berhasil
ditaklukan oleh dozki dalam pengejaran tanpa lelah.
Posistifnya penganut ludus ini penuh percaya diri.
Karena untuk melakukan permainan cinta memang
diperlukan kepribadian yg kuat. Mereka harus pede,
agar pandai membohongi pasangannya. Jenis cinta ini
bersifat dangkal dan mudah beralih.
MANIA : combination of ludus and eros
Jenis cinta ini ngga terlalu sulit ditemui karena
banyak penganutnya. Mania adalah cinta yg obsesif,
penuh cemburu, suka menguasai dan tergantung sama
pasangannya. Cinta mereka kebanyakan merusak. Cinta yg
gabungan eros dan ludus ini menuntut perhatian ekstra
dari pasangannya. Dunia kiamat bila mereka sampai
putus cinta. Jenis cinta ini dapat dirasakan, saat
kamu sudah merasa takut berpisah, cemburuan dan
posesif. Tahapan ini mengubah hubungan menjadi nyata.
Makin banyak yg kamu ketahui tentangnya, makin kamu
menyukainya. Masalahnya, kamu selalu setuju
mengerjakan apa saja yg dia inginkan, sebaliknya kamu
tidak pernah membiarkan dia melihat ketidaksempurnaan
kamu.
STORGE : friendship love
Witing tresno jalan saka kulina, peibahasa ini paling
pas buat jenis cinta yg tumbuh perlahan, karena
melalui pengalaman bersama. Cintanya muncul dari
sebuah persahabatan, shg mantap, membumi dan
diharapkan dapat bertahan lama. Biasannya, jenis cinta
ini dialami oleh mereka yg sudah berpacaran selama
6-12 bulan. Orang sering menyebut "Kekasih saya
sahabat terbaik". Tapi jangan khawatir, asmaranya tak
lagi menggebu, karena kamu tetap merasa bahagia saat
bersama-sama. Bila kamu kacau, doi pun ngga kaget.
Sebaliknya kamu juga ngga selalu setuju dengan
pendapatnya, hingga kadang terlibat dalam 1 ato 2
pertengkaran hebat.
PRAGMA : combination of storge and ludus
Jenis cinta ini biasanya dianut mereka yg punya
kepribadian dewasa dan matang. Orang pragmatis adalah
orang yg realis dan praktis. Karena itu, penganut
cinta pragma pun begitu. Memutuskan sesuatu tanpa
imbuhan romantisme sama sekali. Pragma yg rasional dan
penuh perhitungan, merupakan gabungan storge dan
ludus. Wah, mungkin ini juga yg dimaksudkan dalam
salah satu lirik Dewa berikut:
aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku walau kau tak
cinta, kepadaku...
beri sedikit waktu biar cinta datang karna tlah
terbiasa...
Kalau dalam pacaran, pragma merupakan tahapan cinta
ketika memasuki 12-18 bulan. Kebersamaan yg dirasakan
seperti bersama seorang sahabat baik. Dalam tahapan
ini, getar² cinta ngga lagi penting.
AGAPE : combination of eros and storge
Agape yg selalu memberi tanpa pamrih, gabungan eros
dan storge. Jenis cinta ini menunjukkan pada cinta yg
kekuatannya melebihi ego dan fisik semata. Inilah
cinta yg ngga mementingkan diri sendiri sama sekali.
Seseorang yg dengan setia mengurus kedua orang tuanya
atau anak cacat, adalah perwujudan cinta Agape.
Mungkin pada cinta ini muncul kalimat, "Hanya memberi
tak mengharapkan kembali". Karena merupakan perwujudan
cinta yg tertinggi.
Kamu sudah menganut jenis cinta tertentu??? So, good
luck with your love!!!